TP PKK Kabupaten Simalungun Terima Penghargaan Manggala Karya Kencana Dari BKKBN Pusat

    TP PKK Kabupaten Simalungun Terima Penghargaan Manggala Karya Kencana Dari BKKBN Pusat

    SIMALUNGUN-Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Simalungun Ny Ratnawati Radiapoh Hasiholan Sinaga menerima Penghargaan Manggala Karya Kencana dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Pusat.

    Penghargaan tersebut diserahkan oleh Deputi Bidang Koordinasi Peningkatan Kualitas Anak, Perempuan dan Pemuda Kemenko PMK, Woro Srihastuti S, di Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke 31, Penganugerahan Tanda Penghargaan dan Gala Dinner di Kota Semarang, Jawa Tengah, Jum'at malam (28/06/2024).

    Dalam menerima penghargaan tersebut Ketua TP PKK Kabupaten Simalungun didampingi Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga bersama Sekda Esron Sinaga dan sejumlah pimpinan perangkat daerah serta pengurus TP PKK Kabupaten Simalungun.

    Penghargaan Manggala karya kencana diberikan kepada Ketua TP PKK Kabupaten Simalungun atas prestasi dan komitmen serta peran aktif dalam program pembangunan keluarga, kependudukan dan keluarga berencana serta percepatan penurunan stunting untuk mewujudkan keluarga berkualitas menuju Indonesia Emas.

    Pada acara tersebut juga diberikan tanda kehormatan Satyalancana Wira Karya Tahun 2024 kepada tiga Kepala Daerah, satu Ketua Tim Penggerak PKK dan satu akademisi.

    Sementara tanda penghargaan Manggala Karya Kencana diberikan kepada daerah dan Ketua Tim Penggerak PKK serta Wira Karya Kencana bagi sembilan dokter spesialis, dua bidan, dua akademisi/dosen dan satu orang kader.

    Tanda kehormatan Dharma Karya Kencana dengan 53 penerima dari berbagai profesi Ahli, dan penghargaan Cipta Karya Kencana Tahun 2024 kepada satu Inovator Ceting Kepiting (Cegah Stunting karena Kembang Anak Itu Penting).

    Ketua TP PKK Simalungun Ny Ratnawati Radiapoh Hasiholan Sinaga mengucapkan terima kasih kepada perangkat daerah dan TP PKK Simalungun atas dukungannya sehingga TP PKK menerima penghargaan Manggala Karya Kencana dari Pemerintah pusat.

    "Khusus kepada TP PKK, saya meminta agar ke depannya penghargaan ini dapat dipertahankan dan menurunkan angka stunting di Simalungun, agar kita dapat berkarya dan bekerja keras untuk masyarakat kita di Kabupaten Simalungun, "ujar Ratnawati.

    Kepada camat, pangulu dan TP PKK Kecamatan maupun Nagori, Ratnawati juga mengucapkan terima kasih atas kerjasamanya selama ini dalam mendukung program pemerintah mewujudkan rakyat yang sejahtera.

    Sementara itu, Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga menyampaikan, penghargaan ini sangat luar biasa dan merupakan apresiasi dari pemerintah pusat kepada pemerintah daerah dalam hal pengentasan kemiskinan dan penurunan stunting di Kabupaten Simalungun.

    "Penghargaan ini sangat luar biasa dan merupakan penghargaan kita bersama. Harapan kita ke depan Kabupaten Simalungun semakin maju, semakin berkembang dan masyarakatnya semakin sejahtera, "ucap Bupati.

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Resmi...

    Artikel Berikutnya

    Pemkab Simalungun bersama USAID IUWASH Tangguh...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Ikuti Seminar Nasional, Pjs Bupati Asahan Berikan Apresiasi Kepada PPMA
    Lake Toba, North Sumatra: A Natural Wonder and Cultural Gem
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Dibakar Api Cemburu, Istri Bunuh Rivalnya: Jasad Dibuang di Pinggir Jalan Perumahan Citra Land
    Aquabike Jetski World Championship 2024 Berjalan Sukses, Menpora Sampaikan Apresiasi dan Berharap Terus Dikembangkan
    Diduga Tak Netral di Pilkada 2024, Warga Laporkan  Kepala Dinas Kesehatan Simalungun ke Bawaslu
    Pelaku Pembuangan Mayat Wanita di Kabupaten Karo Sempat DPO, Sekarang Gol
    Perhelatan Aquabike Jetski World Championship 2024 Danau Toba, ASDP Catat Kenaikan Trafik Capai 12 Persen
    Penangkapan Dramatis! Polisi Lepas Tembakan Saat Tangkap Pengedar Sabu di Deli Serdang, Pelaku Nekat Kembali untuk Mengambil Barang Bukti
    Polda Sumut Ungkap Kasus Pembunuhan Tragis di Berastagi: Lima Tersangka Ditangkap, Dua Orang Masih Buron
    Dibakar Api Cemburu, Istri Bunuh Rivalnya: Jasad Dibuang di Pinggir Jalan Perumahan Citra Land
    Aquabike World Championship Hari Kedua Sukses Digelar di Silalahi, Rider Asal Prancis Berhasil Keluar Sebagai Juara
    Aquabike Jetski World Championship 2024 Berjalan Sukses, Menpora Sampaikan Apresiasi dan Berharap Terus Dikembangkan
    Pesantren Modern Milik Darma Putra Rangkuti Diresmikan Musa Rajekshah
    55 Kapal Penumpang Diperiksa dan Diberi Tanda Sticker, Dua Diantaranya Diberikan Surat Teguran
    Pungli SIM di Satpas Polres Asahan Dibiarkan, Dirlantas Bungkam
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Hindari Antrean, Pengguna Jasa Dihimbau Miliki Tiket Sebelum Tiba di Pelabuhan Penyeberangan Ajibata dan Ambarita

    Ikuti Kami